Script Kilas Berita Tiga Edisi Jum’at, 02 Agustus 2019

Script Kilas Berita Tiga Edisi Jum’at, 02 Agustus 2019

PEMERINTAH MENGGELORAKAN GERAKAN MEMATIKAN TV DAN HANDPHONE PADA JAM MALAM

Dinas Pemberdayaan Perempuan/ Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana ( P3AKB ) Bojonegoro kini menggelorakan gerakan mematikan televisi dan handphone/ mulai pukul enam petang hingga sembilan malam//
Kepala P3AKB Bojonegoro Anik Yuliarsih menjelaskan/ gerakan mematikan tv dan handphone pada jam malam adalah untuk membangun komunikasi/ dan kedekatan di dalam keluarga//

Dalam sambutannya saat Peringatan Hari Keluarga Nasional di Pendopo Malowopati Selasa kemarin/Anik mengatakan/ televisi dan handphone merupakan salah satu penyebab berkurangnya perhatian orang tua kepada anak-anaknya// Selain itu juga bisa menyebabkan kurangnya komunikasi anak terhadap orang tua//

Melalui momentum Hari Keluarga Nasional /pihaknya mengajak kepada para kader Pembantu Pembina Keluarga Berencana Desa PPKDB dan semua pihak/ untuk kembali meningkatkan interaksi di lingkungan keluarga// Salah satunya adalah melalui gerakan ke Meja Makan/ yakni kegiatan makan bersama satu meja dengan anggota keluarga/ serta mematikan televisi dan handphone pada jam malam///

BPBD Menyalurkan Air Bersih di Desa yang Mengalami Kekeringan

Sebanyak 19 Desa dari 11 Kecamatan di Kabupaten Bojonegoro/ mulai mengalami krisis air bersih di musim kemarau tahun ini// Musibah kekeringan mulai dirasakan sejumlah desa sejak beberapa pekan terakhir//

Kasi Rehabilitasi dan Rekontruksi Badan Penanggulangan Bencana Daerah/ BPBD Kabupaten Bojonegoro/ Yudi Hendro mengatakan/ jika BPBD sudah mulai mendroping air bersih sejak tanggal 23 Juli yang lalu// dan sampai saat ini sudah mendroping sebanyak 43 tangki air bersih//

BPBD juga mengimbau warga yang terdampak kekeringan untuk segera melapor kepada BPBD Bojonegoro agar mendapat bantuan air bersih// Pada tahun 2019 sendiri/ BPBD Kabupaten Bojonegoro menyiapkan sebanyam 500 tangki air bersih//

Kecamatan Purwosari Akan Menggelar Gerak jalan dan Pawai Budaya//

Kecamatan Purwosari Kabupaten Bojonegoro kembali akan menggelar lomba gerak jalan dan pawai budaya se-Kecamatan// Kegiatan yang melibatkan 12 desa dan instansi se Kecamatan Purwosari ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-74//

Ketua panitia HUT RI Kecamatan Purwosari/ Choirul Huda/ menyatakan kegiatan ini dari tahun ke tahun mendapat respon yang positif dari masyarakat// Dia juga mengatakan/ melalui kegiatan gerak jalan dan pawai budaya/ warga merasa terhibur dan meningkatkan semangat memperingati Kemerdekaan Indonesia//

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *