Kanor (08/01) forumradiobojonegoro – kenaikan tinggi muka air Bengawan Solo beberapa waktu lalu, menggerakan Sejumlah aparat TNI dan Polri bersama warga Desa Kedungprimpen Kecamatan Kanor, untuk memperbaiki tanggul Sungai Apur yang longsor agar tidak jebol.
Kapolsek Kanor, AKP Imam Khanafi mengungkapkan, jika pihaknya memerintahkan Bhabinkamtibmas Desa Kedungprimpen, Brigadir Edy Prayitno untuk membantu warga memperbaiki tanggul Sungai Apur, di Dusun Peni Desa Kedungprimpen yang longsor sepanjang 15 meter, dengan lebar 2 meter akibat tergerus air pada banjir sebelumnya.
Kegiatan tersebut sebagai upaya untuk memperbaikan tanggul, apabila sewaktu-waktu sungai Bengawan Solo meluap, tidak sampai mengakibatkan banjir ke sawah warga. (*/