Gayam (08/01) Forumradiobojonegoro – Exxon Mobil Cepu Limited (EMCL) bersama Yayasan Padang Bulan, Koperasi Produsen Agribisnis dan Pusat Inkubasi Bisnis, menggelar pembelajaran tentang peternakan kepada puluhan peserta belajar kejar paket B maupun C, serta warga di Desa Mojodelik Kecamatan gayam.
perwakilan Padang Bulan, M. Adi Yusuf menjelaskan, Belajar bareng peternakan ini salah satu upaya, memberikan kemampuan tambahan tentang peternakan sebagai bekal pasca lulus pendidikan kejar paket di wilayah operasi EMCL. agar dapat memahami dan mengerti, cara beternak yang nyaman dan menguntungkan.
Perwakilan EMCL, Joni Wicaksono mengatakan, pelaksanaan program ini sebagai wujud komitmen EMCL, dalam meningkatkan pendidikan dan kemandirian masyarakat, khususnya kemampuan warga dalam berternak. harapannya para peserta dapat mempraktikkan ilmu yang telah mereka dapatkan. (*/