
masuk dalam rangkaian Training of trainer goes to school, Forum radio Bojonegoro (FRB) kunjungi radio Suara Surabaya (SS) FM 100 (24/12/2016). 30 peserta di temui Eko salah satu announcer dan get Keeper SS. dia menjelaskan bagaimana sistem kerja SS, mulai dari penerimaan laporan dari pendengar, menginformasikan sampai mengontak pihak-pihak terkait.
selain itu para peserta juga di beri penjelasan tentang ss media. di sini peserta dari 12 radio antusias melihat langsung bagaimana berita dan informasi di buat dan di share melalui media Radio sampai internet.
Subeki salah satu peserta dari radio Maksi terpukau melihat kemajuan teknologi yang di aplikasikan oleh radio SS. ” semua di sampaikan dengan jelas dan terbuka, ingin buat seperti ini tapi kelihatannya belum memungkinan karena SDM dan Biaya” ucap pria asal Kanor ini.
Beda lagi dedex dari Dinkominfo Bojonegoro, dia melihat ada banyak sistem yang terkait dari penerimaan berita sampai melewati tahapan-tahapan semua terfilter “semua data di tulis dan melalui banyak filter, di sinilah SS menyajikan informasi yang sangat baik” ungkapnya.