EMCL KEMBALI MEMBERIKAN TAMBAHAN MAKANAN BERGIZI UNTUK BALITA DI DESA MOJODELIK
Ekson Mobil Cepu Limited/ EMCL/ kembali memberikan asupan gizi tambahan pada balita di desa mojodelik kecamatan gayam/ rabu 10 juli 2019//
Selain mendapatkan asupan gizi/ balita yang ikut dalam Program Pemberian Makanan Tambahan PMT ini/ juga mendapat pengarahan kesehatan dan pemeriksaan gratis dari para petugas kesehatan setempat// Kepala Desa Mojodelik sangat menyambut baik adanya program kesehatan balita dari EMCL ini// Tambahan nutrisi bagi balita ini sangat penting untuk menjaga kualitas kesehatan balita di desanya//
Sementara itu Perwakilan EMCL Adelia Friztika menjelaskan/program PMT ini merupakan bagian dari komitmen EMCL dalam sinerginya dengan pemerintah/ untuk meningkatkan kesehatan masyarakat di wilayah operasinya// Adel berharap program ini bisa terus berkelanjutan// ( insert )
ATLIT ANGKAT BESI MENYUMBANGKAN SEBELAS MEDALI DI AJANG PORPROV JATIM
Sejumlah atlet angkat besi Kabupaten Bojonegoro turut menyumbangkan beberapa medali/ di ajang Porprov 2019// Hingga Selasa kemarin/ jumlah perolehan medali untuk olahraga angkat besi adalah sebanyak 11 medali/ dengan rincian tiga medali emas/tiga perak/dan lima perunggu/ dari berbagai kelas pertandingan//
Salah satu atlit yang paling diandalkan adalah Muhamad Fauzan/Atlit berusia dua puluh tahun berhasil di kelas lima puluh lima kilogram/ dengan memboyong tiga medali emas sekaligus//
Ketua KONI Bojonegoro Ali Mahmudi sangat bangga/ dan mengapresiasi para atlit yang berhasil mendapatkan banyak medali// Ali menjelaskan/ tim angkat besi Bojonegoro memang punya target tinggi dalam pagelaran Porprov Jatim ke enam tahun ini///
Regu Recurve Putri Menyumbangkan Emas untuk Bojonegoro
Berlaga kembali di pertandingan hari ke dua Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI Jawa Timur/ atlet panahan Kabupaten Bojonegoro meraih satu medali emas yang diperoleh dari regu recurve putri/ Selasa kemarin// Cabang olahraga panahan yang digelar di Lapangan Sekolah Model Terpadu (SMT) Bojonegoro ini/ cukup menyumbang banyak medali untuk Bojonegoro//
Ketua Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Kabupaten Bojonegoro/ Endah Sulistyorini menyampaikan/ dirinya sangat bangga akan perolehan tersebut// Sampai saat ini pihaknya telah mendapatkan 3 medali/ yakni dua medali perunggu dan satu medali emas//
Sementara/ Ketua Perpani Kabupaten Bojonegoro juga menyebutkan 3 nama atlet yang sudah berhasil memboyong satu emas di Cabang Olahraga Panahan hari ini/ yakni Desi Trijaya/ Illen La Reartha dan Ega Trisnawati///