Script Kilas Berita Tiga Edisi Selasa, 15 Januari 2019

Script Kilas Berita Tiga Edisi Selasa, 15 Januari 2019

EMCL Mensosialisasikan Program Pemberdayaan Perempuan Wirausaha Mandiri

Exxon Mobil Cepu Limitid EMCL/ bekerjasama dengan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat/ LPM Indonesia/ menggelar Sosialisasi Program Pemberdayaan Perempuan Wirausaha Mandiri/ di Kantor MWC NU Desa Gayam/ Selasa 15 Januari siang// Kegiatan ini diikuti oleh 60 peserta terdiri dari Pengurus rating fatayat/ PAC Fatayat/ Pengurus MWC/ Camat/ Dinas Koperasi dan UKM//

Perwakilan LPM Indonesia/ Fatkur Rohman menjelaskan/ Program Pemberdayaan Perempuan Wirausaha Mandiri ini merupakan
program yang bertujuan untuk mewujudkan kemandirian ekonomi perempuan melalui berwirausaha// Ditambahkan/ target program adalah perempuan// dikarenakan/ Perempuan mempunyai potensi yang bervariatif/ baik dalam mengurus rumah tangga maupun keterampilan berwirausaha//

Sementara/ perwakilan EMCL/ Ichwan Arifin mengatakan/ kegiatan ini merupakan bentuk komitmen EMCL/ dalam membantu pemerintah/ guna mewujudkan kemandirian ekonomi perempuan melalui berwirausaha/ di wilayah operasinya//
[09:48, 1/15/2019] Gara FRB: Dinas Pemberdayaan Perempuan terus mengkampanyekan pencegahan perkawinan anak

Dinas Pemberdayaan Perempuan/ Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana/ P3A KB Bojonegoro/ saat ini sedang mengkampanyekan pencegahan perkawinan anak//

Kepala Dinas P3AKB Kabupaten Bojonegoro/ Adie Witjaksono menjelaskan/ hal itu lantaran perkawinan anak di Kabupaten Bojonegoro cenderung meningkat// Data perkawinan anak di Kota Ledre tahun 2017 sebesar 11,8 persen// Pada tahun 2018 meningkat 13,55 persen// Dalam upaya pencegahan/ Pemerintah Kabupaten Bojonegoro telah menerbitkan Peraturan Bupati (Perbub) Nomor 39 tahun 2016/ tentang Pencegahan Perkawinan pada Anak//

Adi menambahkan/ jika telah melakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait// Diantaranya Dinas Pendidikan/ Kantor Kementerian Agama dan Pengadilan Agama Bojonegoro/ stakeholder lainnya// Namun demikian/ peran orang tua dalam mencegah pernikahan anak sangat diperlukan///
[09:49, 1/15/2019] Gara FRB: BUPATI BANGGA BOJONEGORO MENJADI TARGET P-T-S-L TERTINGGI SE JATIM

Bupati Bojonegoro Anna Muawanah merasa bersyukur dan bangga/ atas terpilihnya Kabupaten Bojonegoro sebagai kabupaten dengan target terbesar dan terbaik/dalam pengurusan sertifikat tanah// Saat penyerahan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap P-T-S-L di Desa Jumput Kecamatan Sukosewu Senin kemarin/ Bupati mengatakan adanya PTSL ini sangat memudahkan masyarakat dalam pengurusan sertifikat tanah//

Kepala Kanwil Badan Pertanahan Nasional Provinsi melalui Kabid Infrastruktur Pertanahan / Ketut Giri Melaya menjelaskan/ Pemprov Jatim diberikan target terbesar se Indonesia dalam pengurusan sertifikat tanah/ yakni sebesar 7 juta penerima// Dari jumlah tersebut Kabupaten Bojonegoro mendapat jatah paling besar/ yakni 24 persen//

Pada tahun 2018/ Bojonegoro juga mendapat target 80 ribu penerima dan sudah terselesaikan dengan baik// Pada tahun 2023 nanti/diharapkan target bisa terselesaikan kembali/ sehingga Bojonegoro bisa menjadi contoh bagi kabupaten lain/ bahkan bagi Indonesia///

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *