UPP Saber Pungli Bojonegoro Menggelar Sosialisasi di Dinas Perhubungan
Unit Pemberantasan Pungutan Sapu Bersih Pungutan Liar/ UPP Saber Pungli Kabupaten Bojonegoro/ menggelar sosialisasi Sapu Bersih Pungutan Liar/ di lingkup Dinas Perhubungan Kabupaten Bojonegoro/ Selasa kemarin// Acara dipimpin langsung oleh Ketua UPP Saber Pungli Bojonegoro/ Kompol Ahmad Fauzy//
Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Bojonegoro/ Adie Witjaksono dalam yang hadir dalam kesempatan tersebut mengatakan/ tujuan digelarnya sosialisasi adalah untuk mengingatkan seluruh pihak agar mengetahui apa saja yang boleh dan tidak boleh dilakukan/ terutama terkait bagaimana pihaknya harus menghindari pungutan liar//
Sementara/ Ketua UPP Saber Pungli menuturkan/ bahwa saat ini UPP Saber Pungli Bojonegoro giat melakukan sosialisasi ke dinas-dinas di Kabupaten Bojonegoro yang melakukan pelayanan publik/ agar mengerti sekaligus sinkronisasi dengan aturan-aturan yang berlaku///
FAUZAN/ ATLET BOJONEGORO BERHASIL LOLOS PON 2020
Atlet Bojonegoro kembali membawa kabar menggembirakan// Kali ini salah satu atlit angkat besi Bojonegoro bernama Fauzan/berhasil menyabet medali perak /di Kejuaraan Nasional atau Kejurnas PABBSI/Pra PON/ dan seleksi Nasional Seleknas Sea Games//
Dengan disabetnya medali perak tersebut/ maka Fauzan yang turun di kelas lima puluh lima kilogram/ lolos ke PON tahun 2020 di Papua/untuk mewakili Jawa Timur//
Ketua PABBSI Bojonegoro/Zubaidi menjelaskan/ Fauzan memang sangat potensial untuk melaju ke prestasi yang lebih tinggi// Dia bisa mengangkat dengan total 232 kilogram/ dan hal itu menurutnya sangat istimewa// Fauzan sebelumnya telah berlomba di GOR Tri Lomba Juang kota Bandung/dengan hasil hanya selisih sebelas kilogram dengan peraih medali emas asal Aceh///